User Interface
Interface
(antarmuka) merupakan suatu titik pertemuan antara dua media yang berbeda, dia
juga digunakan secara metafora untuk perbatasan antara benda. Secara khusus,
interface merupakan fungsi atribut sensor dari suatu sistem (aplikasi,
perangkat lunak, kendaraan, dll) yang berhubungan dengan pengoperasiannya oleh
pengguna. Sedangkan kata telematika sendiri menurut pemerintah diartikan
sebagai singkatan dari tele = telekomunikasi, ma = multimedia, dan tika =
informatika. maka Interface Telematika merupakan sebuah atribut sensor dari
pertemuan sistem jaringan komunikasi dan teknologi informasi yang berhubungan
dengan pengoperasian oleh pengguna.
Interface ini,
meliputi:
* Perangkat
yang dipakai untuk mengerjakan sesuatu, dan perangkat yang secara tidak
langsung mengontrol perangkat lunak.
* Piranti
input atau output
* Prosedur
pemakaian perangkat.
Dalam
terminologi perangkat lunak, interface bisa diartikan sebagai tampilan atau
cara perangkat lunak bersangkutan berinteraksi dengan penggunanya. Sedangkan
dalam terminologi perangkat keras, interface mengacu kepada standar yang
digunakan oleh suatu peripheral tertentu untuk berhubungan dengan peripheral
lainnya dalam satu sistem.
Terdapat 6
macam jenis teknologi yang berkaitan dengan interface telematika, yaitu head up
display, tangible user interface, computer vision, speech recognition, speech
synthesis, dan browsing audio data.
1. Head Up
Display (HUD)
Head-Up
Display adalah layar transparan untuk membantu pengguna dalam jangkauan
pandangannya. Display transparan yang mampu menampilkan data dan
indikator-indikator vital sebuah kendaraaan tanpa mengharuskan pengemudi mengalihkan
pandangan dari jalanan. Teknologi ini pada awalnya digunakan pada bidang
militer saja,contoh nya : penggunaan pada pesawat tempur ,dengan menggunakan
teknologi HUD ini, user atau pengemudi dapat menghemat waktu hingga 50% untuk
mendapatkan informasi sekitarnya.
HUD terbagi
menjadi 3 generasi yang mencerminkan teknologi yang digunakan untuk
menghasilkan gambar, yaitu:
• Generasi
Pertama – Gunakan CRT untuk menghasilkan sebuah gambar pada layar fosfor,
memiliki kelemahan dari degradasi dari waktu ke waktu dari lapisan layar
fosfor. Mayoritas HUDs beroperasi saat ini adalah dari jenis ini.
• Generasi
Kedua – Gunakan sumber cahaya padat, misalnya LED, yang dimodulasi oleh sebuah
layar LCD untuk menampilkan gambar. Ini menghilangkan memudar dengan waktu dan
juga tegangan tinggi yang dibutuhkan untuk sistem generasi pertama. Sistem ini
pada pesawat komersial.
Komentar
Posting Komentar